Assalamu Alaikum Wr Wb
Tahukah
anda dengan jenggot ??? laki laki pasti tidak asing dengan jenggot, karena jenggot
merupakan bulu yang tumbh didagu, biasanya akan mulai muncul pada usia SMA,
tapi anehnya saya yang sudah Mahasiswa semester 4 belum punya jenggot(belum
pernah tumbuh) :v.
Di indonesia Jenggot
biasanya di identikkan dengan ustadz, kyai, jamaah tabligh atau pada intinya
orang muslim laki laki, karena pada dasarnya jenggot merupakan sunnah dari Nabi
Muhammad SAW
Dan ternyata Sunnah Nabi
Memang selalu ada manfaatnya, tidak percaya...???. Berikut ini adalah manfaat
jenggot yang ditemukan berdasarkan penelitian yang dilakukan .....
1. Sebuah penelitian tentang kesan pertama yang tersirat
dari 32 foto 8 pria berjenggot oleh 64 mahasiswa dan 64 orang Mahasiswi dari
sebuah fakultas psikologi yang dilakukan oleh seorang psikologist bernama
Robert J. Pellegrini, mendapatkan kesimpulan bahwa,
"...
Jenggot pria menyiratkan gambaran sesosok pahlawan yang mandiri, kokoh, cerdas,
siap tempur, dan mampu melakukan hal - hal jantan."
2. Dokter Daniel G. Freeman , dari University of Chicago ,
melakukan penelitian tentang nilai reproduksi dari lelaki yang berjenggot. Pada
penelitiannya , mahasiswa pascasarjana ditugaskan mewawancarai tujuh wanita
tentang perasaan mereka terhadap orang-orang berjenggot . Dan hasilnya,
“Para
siswa perempuan menilai bahwa wajah laki-laki berjanggut terlihat lebih
maskulin , mandiri , berpengalaman, dan matang dibandingkan dengan laki-laki
yang wajahnya dicukur bersih . Mereka menyimpulkan dari studi mereka bahwa
jenggot meningkatkan " daya tarik seksual " yang membuat pria lebih
menarik bagi wanita . Kehadiran jenggot membuat pria tampak lebih jantan
dihadapan wanita , dan wanita merasa lebih feminin terhadapnya .”
3. Jenggot berfungsi melindungi wajah dari bahan kimia
berbahaya , dan polusi udara , yang akan menyebabkan kerusakan sel , dan
meningkatkan kerutan pada kulit . Jadi menjaga jenggot akan membuat kulit wajah
lebih muda, segar, dan sehat.
4. Jenggot yang meliputi kulit wajah akan melindungi
kelenjar sebaseus ( kelenjar minyak yang berfungsi mencegah kulit dan rambut
dari kekeringan serta berfungsi membunuh bakteri) dari terinfeksi oleh bakteri
penyebab jerawat , sehingga menghindarkan wajah dari jerawat dan flek.
5. Jenggot menjaga wajah lebih hangat dan melindungi dagu
dari bahaya . Seperti halnya bulu hidung gan, jadi pada dasarnya bulu itu sama
fungsinya menghangatkan
6. Jenggot terbukti dapat mencegah penyakit tenggorokan
dan gusi . Dan juga jenggot menyelimuti sebagian permukaan kulit dan melindungi
kelenjar subaceous dari infeksi oleh bakteri acne vulgaris, sehingga mencegah
jerawat
7. Sebagian besar masalah pernapasan dapat dicegah dengan
menjaga jenggot .
8. Jenggot merupakan identitas bagi seorang pria sehubungan
dengan wanita .
9. Penelitian menunjukkan bahwa semakin panjang dan tebal
jenggot seseorang, semakin bijaksana orang tersebut.
10. Menurut Dr Herbert Mescon dari Boston University ,
jika seorang pria mulai mencukur jenggotnya pada usia 15 tahun, maka pada
usianya yang ke 55 tahun, setidaknya dia telah menghabiskan 3350 jam untuk
mencukur jenggotnya atau setara dengan 139 hari. Selain itu coba bayangkan
berapa dana yang ia keluarkan dalam waktu tersebut untuk membeli pisau cukur,
gel cukur, dan gel setelah pencukuran ?
Demikian yang bisa saya
sampaikan
Semoga bermanfaat
Sekian dan terima kasih
Wassalmu alaikum Wr Wb.
COMMENTS